Karnaval Budaya Paud Memperingati Hari Kartini


Created At : 2016-05-03 08:14:55 Oleh : Liest Berita Terkait Tugas dan Fungsi Dibaca : 343
Peringatan Hari Kartini tanggal 21 April Tahun 2016 di Kecamatan Srumbung selain ditandai dengan Pencanangan Kecamatan Srumbung sebagai Kecamatan Layak Anak, juga dimeriahkan dengan karnaval budaya anak-anak usia dini (2 s/d 4 tahun) dari seluruh KB/SPS yang berjumlah 60, yang berada di wilayah Kecamatan Srumbung.

Mengenakan Busana Adat Dari Berbagai Daerah Yang Ada Di Indonesia Serta Seragam Berbagai Profesi (Tentara, Polisi, Dokter, Perawat) Anak-Anak Usia Kelompok Bermain (KB)/Satuan PAUD Sejenis (SPS) Dengan Gembira Berpawai Menggunakan Kendaraan Hias Hasil Kreasi Para Pengajar PAUD Beserta Orang Tua Siswa. Kendaraan Hias Selain Berupa Mobil Bak Terbuka Yang Dihiasi Dengan Tema Yang Merujuk Kepada Peringatan Hari Kartini Juga Melibatkan Belasan Dokar Hias. Rute Pawai Karnaval Budaya Anak-Anak Usia Dini Ini Adalah Berawal Di Depan Gedung TEA Desa Srumbung Kemudian Menyusuri Sepanjang Jalan Joyoningrat, Berputar Di Dusun Ngepos Dan Berakhir Di Lapangan Kecamatan Srumbung.

Selain Bergembira Dalam Rangka Memperingati Hari Kartini, Karnaval Budaya Ini Juga Memasukan Unsur Penilaian-Penilaian Yang Dilombakan Antara Lain : Kreatifitas Model Dan Bahan Hiasan, Tema Hiasan Yang Sesuai Dengan Semangat Hari Kartini Dalam Adat Budaya Jawa, Kekompakan Ekspresi Kendaraan Hias Dengan Peserta Yang Menaikinya. Kegiatan Yang Diprakarsai Oleh HIMPAUDI Kecamatan Srumbung Dan Bekerja Sama Dengan TP PKK Kecamatan Srumbung Ini Dimaksudkan Sebagai Wadah Pembinaan Dan Sekaligus Pemersatu Visi Misi Untuk Mewujudkan Kecamatan Srumbung Yang Layak Anak.

Keluar Sebagai Pemenang Adalah :
  • Juara I Kelompok Bermain Pelangi Desa Srumbung
  • Juara II Kelompok Bermain Al-Mukmin Desa Kamongan
  • Juara III Kelompok Bermain Nurul Hidayah Desa Ngablak
  • Juara IV Kelompok Bermain Bina Insan Mandiri Desa Srumbung
  • Juara V Pos PAUD Cahaya Insani Desa Kaliurang
  • Juara VI Pos PAUD Nglumut Ceria Desa Nglumut
Para Pemenang Mendapatkan Trophy Yang Diserahkan Oleh Camat Srumbung Bp Agus Purgunanto, SH Dan Bunda PAUD Kecamatan Srumbung Ibu Anik Agus Purgunanto. Dan Setelah Kegiatan Karnaval Selesai Anak-Anak Diajak Bersama Untuk Mencicipi “Bubur Ria“ Pada Stand Indofood Yang Turut Mensponsori Kegiatan Ini. (Liest)
GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara