Siraman Rohani Ramadhan 1437 H


Created At : 2016-06-30 01:21:24 Oleh : MY Liest Berita Terkait Tugas dan Fungsi Dibaca : 271

       

Untuk mendukung pelaksanaan ibadah bulan puasa Ramadhan bagi para PNS, TNI, POLRI, dan Perangkat Desa di lingkungan Kecamatan Srumbung setiap Jumat pagi (pukul 8.00 WIB) selama bulan Ramadhan dilaksanakan kegiatan Siraman Rohani yang bertempat di ruang aula kecamatan Srumbung.  

Kegiatan ini menghadirkan pembicara Ibu Azizah dari kantor KUA Kecamatan Srumbung dan Bp. H. Sukamto (Ketua PGRI Kecamatan Srumbung) yang memberikan ceramah secara bergantian setiap minggunya. Dalam setiap kegiatan siraman rohani, semua yang hadir selalu diingatkan kembali untuk tetap melakukan hal kebaikan dan jangan pernah merasa sudah cukup baik sehingga punya hak untuk menilai amal kebaikan orang lain, karena yang pantas dan berhak menilai itu semua adalah Allah SWT. Selain itu semua pihak diajak untuk selalu instropeksi diri, membiasakan dan membina diri untuk meningkatkan ketakwaan dan hubungan dengan Allah SWT melalui perbuatan baik kepada sesama dengan dimulai dari keluarga.

Dalam 4 kali kesempatan berkumpul bersama ini, selain sebagai media pendukung pelaksanaan ibadah puasa Ramadhan, kegiatan setiap Jumat pagi ini juga diharapkan mampu memupuk semangat kebersamaan dan mempererat tali silahturahmi diantara PNS, TNI, POLRI dan perangkat desa di wilayah Kecamatan Srumbung. Semoga dalam kesempatan yang berbeda di masa mendatang tetap dapat dilestarikan budaya kebersamaan ini dengan tujuan persatuan dan kekeluargaan. (MY Liest)

GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara